Li Keqiang Temui PM Kamboja Hun Sen

2019-01-23 10:58:20  

鍥劇墖榛樿鏍囬_fororder_li2019012301

Perdana Menteri Tiongkok Li Keqiang kemarin (22/1) di Beijing menemui Perdana Menteri Kamboja Hun Sen.

Li Keqiang menunjukkan, Tiongkok akan terus mendukung Kamboja untuk menempuh jalan perkembangan yang sesuai dengan keadaan negaranya, bersedia menyambungkan proposal “sabuk dan jalan” dengan strategi perkembangan pihak Kamboja. Tiongkok mendukung perusahaan pihak Tiongkok untuk berpartisipasi dalam pembangunan dan operasional infrastruktur, antara lain kapasitas produksi, transportasi dan tenaga listrik dengan mendapat syarat kemudahan dari pihak Kamboja. Kedua pihak akan bersama membangun daerah khusus ekonomi pelabuhan Sihanouk dan proyek-proyek kerja sama titik berat lainnya, menyelenggarakan sukses aktivitas “tahun budaya dan pariwisata Tiongkok-Kamboja” tahun 2019, meningkatkan kontak dan koordinasi dalam kerangka kerja sama Tiongkok-ASEAN dan kerja sama Sungai Lancang-Mekong. Pihak Tiongkok bersedia terus menyediakan bantuan dalam kemampuannya kepada Kamboja untuk mempercepat pembangunan dan memperbaiki kesejahteraan rakyat.

Hun Sen dalam pertemuan itu menyatakan, Tiongkok adalah mitra kerja sama yang akrab bagi Kamboja. Pihak Kamboja menyatakan ucapan selamat atas genap 70 tahun berdirinya Republik Rakyat Tiongkok, dan merasa bangga atas keberhasilan besar yang dicapai oleh Tiongkok dalam menerapkan reformasi dan keterbukaan selama 40 tahun. Pihak Kamboja menyatakan terima kasih kepada pihak Tiongkok yang dalam waktu panjang menyediakan dukungan tegas dan bantuan besar, Kamboja bersedia memperkuat persahabatan tradisional antara kedua negara, meningkatkan kerja sama di bidang-bidang infrastruktur, kapasitas produksi, ekonomi, perdagangan, pertanian dan kesejahteraan, memperluas pertukaran masyarakat, mempererat kerja sama dalam urusan internasional dan regional, mendorong maju kemitraan kerja sama strategis komprehensif antara kedua negara.

Seusai pertemuan, Li Keqiang dan Hun Sen bersama-sama menyaksikan penandatanganan sejumlah dokumen kerja sama bilateral. Kedua pihak juga akan mengeluarkan komunike pers bersama Tiongkok-Kambja.

甯告鑱/div>