ASEAN Berantas Sampah Maritim

2019-06-24 09:16:15  

Para pemimpin dari 10 negara ASEAN hari Sabtu (22/6) menerima “Deklarasi Bangkok” untuk memberantas sampah maritim, bertekad mengambil aksi bersama guna mengurangi sampah maritim di kawasannya.

KTT ASEAN ke-34 diadakan di Bangkok pada hari Sabtu dan Minggu, para pemimpin dari 10 negara ASEAN telah membahas topik terkait perkembangan regional dan internasional.

Sampah maritim merupakan masalah bersama yang dihadapi oleh negara-negara Asia Tenggara. Pada bulan Maret tahun ini, para menteri berbagai negara ASEAN untuk lingkungan atau sumber alam mengadakan pertemuan di Bangkok, membahas masalah sumber alam serta sampah maritim, pertemuan telah menerima Deklarasi Bangkok untuk memberantas sampah maritim, sementara menyerahkannya kepada pertemuan para pemimpin ASEAN yang diadakan pada 22 Juni untuk dibahas dan diterima.

Deklarasi Bangkok menegaskan prospek komunitas ASEAN tahun 2025, khususnya gambar biru komunitas ASEAN mengenai biodiversitas, perlindungan sumber alam dan perkembangan berkelanjutan. Deklarasi menyatakan bahwa berbagai negara ASEAN akan bekerja sama dan mengambil langkah terkait dari darat ke laut, sementara meningkatkan kerja sama antara pemerintah dengan badan swasta serta kerja sama internasional, guna menanggapi polusi lingkungan maritim, mencegah dan mengurangi sampah maritim.

杈涚澘